Kenalan dengan km28jam yuk!!

kelas konten kreator sosial media

Konten Kreator Sosial Media (Video Kreatif)

Umur : 18 tahun sampai 50 tahun

Level : Pemula sampai Mahir

Bahasa Pengantar : Indonesia

Deskripsi :

Pelatihan ini menggunakan moda Webinar
Okupasi Pelatihan: Desainer Grafis dan Multimedia
Rujukan Okupasi: Indotask 2020

 

Gambaran Pelatihan
Program ini memberikan pengetahuan dasar terkait pekerjaan Konten Kreator Sosial Media (Video Kreatif), antara lain menggunakan Adobe Premiere, Adobe Audition, dan Canva serta cara mengatasi kegagalan-kegagalan ketika merender.

Kompetensi yang Dilatih
Peserta akan memperoleh pemahaman mengenai tugas sebagai seorang konten kreator media sosial. Selain itu, peserta akan mendapatkan keterampilan tambahan seperti mengaplikasikan produk multimedia (pra produksi, produksi, pasca produksi), menguasai software editing seperti tools, efek warna, pengoperasian alat audio video, seni editing dengan Adobe Audition, serta animasi grafis yang dibutuhkan dalam pengeditan video kreatif.

Urutan Pembelajaran
Sesi 1: Pembuatan Video dan Pengenalan Adobe Premiere
Sesi 2: Mengedit video di Adobe Premiere
Sesi 3: Mengedit Efek & Warna video di Adobe Premiere
Sesi 4: Mengedit Audio dari Adobe Premiere ke Adobe Audition, Mengedit desain grafis & animasi dari Canva ke Adobe Premiere
Sesi 5: Rendering, mengatasi gagal rendering dan usaha dari pembuatan video

Situasi ideal :

Situasi ideal bagi peserta pelatihan konten kreator sosial media (video kreatif) adalah memiliki kompetensi yang kuat dalam menciptakan konten video yang menarik dan efektif untuk media sosial. Mereka harus memiliki keterampilan dalam menghasilkan video yang kreatif, mengkomunikasikan pesan dengan jelas, dan memikat audiens.

Peserta pelatihan tersebut seharusnya memiliki pengetahuan yang mendalam tentang teknik editing video, penggunaan perangkat lunak editing seperti Adobe Premiere Pro dan teknik editing audio seperti Adobe Audition, serta pemahaman tentang konsep storytelling, framing, dan penggunaan efek visual yang menarik. Mereka juga harus dapat beradaptasi dengan tren konten video terbaru dan memiliki kemampuan berpikir kreatif untuk menciptakan video yang unik dan memikat.

Data pendukung argumentasi tersebut berasal dari survei yang dilakukan oleh Social Media Examiner pada tahun 2022 terhadap 1.000 pengguna media sosial. Hasil survei menunjukkan bahwa 85% dari responden lebih memilih menonton video di media sosial daripada membaca teks biasa. Selain itu, 75% responden menyatakan bahwa mereka lebih suka konten video yang kreatif dan inovatif daripada konten video yang biasa-biasa saja.

Sumber data: 

https://www.socialmediaexaminer.com/

Situasi Faktual : 

Saat ini, Peserta pelatihan mungkin belum memiliki kompetensi yang kuat dalam menciptakan konten video yang menarik dan efektif untuk media sosial. Mereka mungkin belum memiliki keterampilan yang cukup dalam menghasilkan video yang kreatif, mengkomunikasikan pesan dengan jelas, atau memikat audiens. 

Karena belum memiliki pengetahuan yang cukup tentang teknik editing video, penggunaan perangkat lunak editing seperti Adobe Premiere Pro dan teknik editing audio seperti Adobe Audition, serta konsep storytelling, framing, dan penggunaan efek visual yang menarik. Mereka juga mungkin kesulitan beradaptasi dengan tren konten video terbaru dan memiliki kendala dalam berpikir kreatif untuk menciptakan video yang unik dan memikat.

Studi terbaru menunjukkan bahwa desainer grafis dan multimedia yang kompeten dalam menciptakan konten video yang menarik dan efektif untuk media sosial, dapat meningkatkan kinerja atau performa yang ditampilkan individu. Hal ini berdasarkan data yang dikumpulkan oleh American Institute of Graphic Arts 

https://www.aiga.org/resources-for-graphic-designers/

 yang menunjukkan bahwa desainer grafis dan multimedia yang kompeten dalam menciptakan konten video yang menarik dan efektif untuk media sosial, dapat meningkatkan produktivitas, daya tahan, dan kreativitas. Hal ini berdampak positif pada kinerja dan performa yang ditampilkan individu.

Aspek Kompetensi :

Pengetahuan (Kognitif) Sikap Kerja (Afektif) Keterampilan (Psikomotor)
Perilaku pengguna/konsumen multimedia Teliti dalam menganalisis data Menguasai Editing Software

Karakteristik produk audio visual sebagai media komunikasi

Proses produksi audio visual

Dasar-dasar seni editing

Kooperatif dan Tanggung Jawab

Menerapkan Grammar of the edit

Mengoperasikan Editing Software

Menerapkan pengetahuan tentang audio video

Menginterpretasikan tuntutan naskah

Karakteristik peralatan editing dan pendukungnya Terampil mengumpulkan data, mengorganisir data, dan fakta-fakta yang terjadi untuk mengambil keputusan secara cepat dan tepat

Melakukan operasi pemilihan format data audio video

Mengoperasikan aplikasi transcoding dan konversi data audio video

Format Audio Video Cermat, teliti, kreatif, dan kerjasama

Menguasai format data audio video

Menguasai transcoding dan konversi data audio video

Grammar of the edit

Editing Software

Pengetahuan tentang audio video

Berkomunikasi dengan baik  

Pengoperasian alat audio dan video

Kaidah dan Seni Editing

   
Transcoding dan konversi data audio video    

Jadwal Pelatihan: 

Senin, Pukul 19.00 – 22.00 WIB 

Selasa, Pukul 19.00 – 22.00 WIB

Rabu, Pukul 19.00 – 22.00 WIB

Kamis, Pukul 19.00 – 22.00 WIB

Jum’at, Pukul 19.00 – 22.00 WIB

Moda Pelatihan 
Daring : Webinar merupakan singkatan web seminar yaitu kegiatan metode pembelajaran e-learning yang dilakukan secara live (ceramah dan tanya jawab) melalui aplikasi berbasis internet (Google Meet).

Kuota :

60 peserta 

Langkah akses webinar

  1. Pilih webinar dengan daftar jadwal pelatihan yang tertera
  2. Tautan webinar dapat diakses pada aktivitas Webinar dalam LMS

Metode Evalusi 

  1. Pre-Test
  2. Formative Test
  3. Tugas Praktik Mandiri
  4. Post-Test
  5. Unjuk Keterampilan :
  • a. Waktu dan instruksi penyelenggaran unjuk keterampilan : Pemberian instruksi diberikan maksimal 1×24 jam setelah post test dan dikumpulkan maksimal 3 (tiga) hari setelah instruksi unjuk keterampilan diberikan atau setelah webinar sesi terakhir
  • b. Gambaran umum instruksi unjuk keterampilan, contoh : Unjuk keterampilan yang akan dilakukan peserta adalah membuat video dalam bentuk iklan video pendek untuk “Iklan penjualan busana”

Jenis Sertifikat

  1. Sertifikat Penyelesaian, diterbitkan jika peserta min.80% kehadiran dari keseluruhan sesi dan memiliki min.60% nilai post-test
  2. Sertifikat Penyelesaian berpredikat “Sangat Memuaskan”, diterbitkan jika peserta min.80% kehadiran dari keseluruhan sesi, memiliki min.60% nilai post-test dan min.80% nilai unjuk keterampilan

Langkah-langkah melihat sertifikat dan mengisi rating : 

  1. Setelah semua aktivitas tercentang hijau dan progres menunjukan 100%, maka akan muncul kolom rating dan silakan isi rating.
  2. Setelah itu, sertifikat akan langsung muncul dan dapat ditemukan di tab penilaian pada tombol “Lihat Sertifikat”
 

Fasilitator Program:

DWI FEBRIANI MEISA

Dwi Febriani Meisa merupakan seseorang yang berpengalaman selama 3 tahun sebagai Kepala Kompetensi Keahlian Multimedia di SMK Swasta Bogor. Selama 5 tahun di SMK, Ia berpengalaman dalam mengajar dan  menguji keterampilan Pembuatan Video sesuai standar kompetensi nasional. Ia juga berpengalaman sebagai Content Creator, Videographer dan Video Editor , dengan 2 Channel yang sudah bermitra dengan Youtube, dan 1 Channel LPK Kursus Menjahit 28 Jam.

Linkedln : https://id.linkedin.com/in/dwi-febriani-meisa-02a999148

ASIAH MARSELLAWATI

Asiah Marsellawati adalah seorang konten kreator yang memiliki pengalaman selama 2 tahun di bidang ini. Dia telah bekerja di suatu lembaga pendidikan, di mana dia telah menghasilkan konten-konten menarik dan informatif Dalam perannya sebagai konten kreator, Asiah memiliki keterampilan yang kuat dalam menghasilkan konten yang kreatif dan unik. Dia mampu menggabungkan ide-ide inovatif dengan pengetahuannya yang mendalam tentang bidang pendidikan.

LinkedIn : https://www.linkedin.com/in/asiah-marsellawati-6a3722265/


Call center 

Website : www.kursusmenjahit28jam.com

WhatsApp : 08567955559

Email : km28jam.official@gmail.com

(5.0)
5/5

Kapasitas :

Minimal 2 Peserta

Maksimal 50 Peserta

Materi Yang diajarkan

Metode Ajar

Metode Pembelajaran

Pelatihan berbasis daring webinar. Peserta pelatihan dan tenaga pelatih/pengajar melaksanakan kegiatan belajar mengajar pada waktu yang bersamaan secara online melalui Zoom Meeting dengan jadwal sebagai berikut.

WhatsApp :

08567955559

Harga Kelas :

Rp. 1.500.000,-

Scroll to Top